Tingkatkan Profesional, Kodim 0401/Muba Gelar Latihan Menembak


MUSI BANYUASIN (SUMATRA SELATAN),      ungkapperkara.com, -  Guna memelihara kemampuan personel dalam menembak, Kodim 0401/Muba Menggelar latihan menembak senjata ringan (Latbak Jatri) Semester II TA. 2024, di Lapangan Tembak Yonzikon 12, Desa Langkan, Kabupaten Banyuasin. Selasa (5/11/2024).

Kegiatan latihan menembak senjata ringan ini diikuti seluruh personel militer Kodim 0401/Muba yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari.

Danramil 401-03/Sekayu Kapten Inf Deni Purba selaku koordinator lapangan menyampaikan latihan menembak ini bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak senjata ringan dari setiap prajurit sesuai TOP atau DSPP.

Lebih Lanjut Pasi Teritorial Kodim 0401/Muba, Kapten Arm Indra Jaya menerangkan, terdapat beberapa tahapan dalam pelaksanaan menembak yang harus dilaksanakan setiap personel yakni daerah persiapan, titik berkumpul awal, pemeriksaan senjata awal, kedudukan menembak, pemeriksaan senjata akhir dan titik berkumpul akhir.

Saya berharap para personel dapat memanfaatkan kesempatan latihan menembak senjata ringan ini dengan maksimal dan sungguh-sungguh agar memperoleh hasil yang baik tanpa ada kendala yang berarti. Tutupnya.

Redaksi:  Amran

Posting Komentar untuk "Tingkatkan Profesional, Kodim 0401/Muba Gelar Latihan Menembak"